Saya check in 12 November dan check out 14 November 2017, di kamar 301.
Tanggal 12 november 2017 saya berangkat ke Lombok dari Jogja, delay agak lama...jadi sampai di Maktal jam 23:50.. pelayanan di F.O sangat sigap, diantar sampai kamar dengan sangat menyenangkan.
Lokasi di jalan Maktal 3, dekat dengan Mataram Mall dan Rumah Sakit. Di depan hotel ada banyak sekali rumah makan. Kebetulan malam itu karna sudah larut, saya cari fastfood... ga berapa jauh dari Maktal juga ada McD dan Pizza Hut. Cukup beberapa menit aja naik mobil.
Selama disana, wifi lumayan kencang, ga ada masalah.
Kamarnya luas banget.. cocok buat keluarga dengan anak-anak. Kamar mandi okay.
Di lantai 2 ada tempat khusus penjualan mutiara.
Ada coffee bar yang cukup ramai di bagian depan hotel ini.
Ada taman dengan ikan koi yang besar-besar di bagian tengah, dekat lobby.
Minusnya hanya tidak ada lift, dan menu sarapan agak minim variannya. Namun semua itu tercover dengan pelayanan yang sangat baik dari F.O dan concierge..informatif, ramah, berempati, dan tidak dibuat-buat.