Plataran Canggu Resort & Spa merupakan pilihan yang tepat ketika mengunjungi Kerobokan. Merupakan perpaduan sempurna antara penghematan dan kenyamanan, properti ini menawarkan suasana yang romantis dengan fasilitas yang di desain untuk wisatawan seperti Anda.
Selama menginap di Plataran Canggu Resort & Spa, para tamu dapat mengunjungi Desa Kiadan Pelaga (1,8 km) dan Pura Petitenget (3,7 km), salah satu tempat terkenal di Kerobokan.
Plataran Bali Hotel bersuasana resor romantis menawarkan tv layar datar, penyejuk udara, dan minibar di dalam kamarnya, dan mudah terhubung dengan internet karena wi-fi gratis tersedia untuk para tamu.
Resor menawarkan resepsionis 24 jam, layanan concierge, dan layanan kamar. Dan, para tamu dapat menikmati kolam renang dan sarapan, yang merupakan pilihan populer para wisatawan yang berkunjung ke Kerobokan. Untuk para tamu yang mengemudi, parkir gratis tersedia.
Pada saat di Kerobokan, coba kunjungi restoran yang dapat dicapai dengan berjalan kaki dari Plataran Bali Hotel, seperti D'Roemah by Lonny (1,6 km), Warung D'Carik (1,4 km), dan Scratch Bali (1,9 km).
Di Plataran Canggu Resort & Spa, kenyamanan dan kepuasan Anda adalah yang utama, dan mereka tak sabar untuk menyambut Anda di Kerobokan.
Salah satu tujuan menginap saat liburan yang wajib untuk dikunjungi, didukung dengan staff yg professional, ramah & responsive. Jika Anda mencari villa dengan suasana yang asri, tenang serta suasana kicau burung disekitarnya, villa ini sangat direkomendasikan.
Tempat sangat nyaman dan privacy terjamin seperti tinggal dirumah sendiri Makanan dan Minuman sangat berkualitas Fasiltas sangat memadai Spa cukup memuaskan Keramahan semua staff sangat luar biasa kami rasakan Kami sangat puas tinggal di plataran canggu
very comfort place, sangat ramah dan membantu proses check indan check out sangat cepat. tempat yang bersih dan sangat menyatu dengan alam. makanan juga enak dan cepat. sama dengan plataran lain nya sesuai konsep
Ini adalah kali ke-2 saya menginap di Plataran grup. Seperti ciri khasnya, Plataran memberikan nuansa alam pedesaan, ditambah dengan seni dan profesionalisme dalam pelayanan. Saya menginap di villa no. 10 dengan 2 kamar tidur dan kolam renang pribadi. Suasana villa ini sangat baik dan membuat betah untuk tinggal. Pelayanan para staf sangat prima dan baik. Mereka siap melayani dan memberikan bantuan apa saja yang dibutuhkan para tamu. Etika dan profesionalisme patut diacungkan jempol. Restoran memiliki arsitektur unik dengan menu favorit saya salmon dengan putih telur. Rasa yang nikmat, pelayanan yang baik dan suasana yang nyaman turut menambah kesempurnaannya. Villa ini sangat luas dan memiliki citarasa seni yang cukup tinggi, terlihat dari arsitektur dan ornamen yang digunakan merupakan campuran Indonesia dan Eropa. Rekomendasi saya berikan bagi pelancong yang menyukai suasana alam pedesaan, memiliki citarasa seni yang baik dan mencari kesempurnaan berlibur.…
Sayang sekali menginap hanya satu malam di resort ini. Kami tinggal di 1 kamar dengan pemandangan taman dan spesial balcony view menghadap sungai kecil, sangat terasa tenang dan damai disini. Kamar yang sangat luas, anak saya yang masih balita sangat senang bisa berlarian di kamar, dia juga menikmati harinya tinggal di hotel ini. Highlight kamar kami adalah kamar mandinya yang sangat besar dengan desain outdoor dan bath tub ditengah-tengah. Sangat elegan! Suasana tropis Bali sangat terasa di Pelataran Resort dan banyaknya pohon yang ditanam di resort ini membuat area sekitar sangat teduh, berbeda halnya dengan akomodasi eksklusif lainnya dengan style bangunan konkrit modern. Siapapun yang ingin merasakan feel Bali serta mengagumi benda benda khas kerajinan tangan yang terdapat di kamar, menginap di Pelataran Resort adalah pilihan yang tepat. Saat kami menginap situasinya tidak terlalu ramai. Kolam renang seperti milik kami pribadi, cool ! Seluruh staff juga ramah dan breakfastnya enak sekali. Staff resort bahkan mengajak bermain dan mengajari anak saya yang masih balita bermain musik gamelan yang ada di restoran. Terimakasih atas pengalaman yang menyenangkan!…
Anda pemilik atau pengelola properti ini? Klaim daftar Anda secara gratis untuk meninjau serta memperbarui profil, dan masih banyak lagi.
Klaim Daftar Anda