Pantai Batu Karas

Pantai Batu Karas

Tentang
Durasi: 1-2 jam
Beri saran perbaikan untuk menyempurnakan tampilan kami.
Sempurnakan daftar ini
Apa itu Travellers' Choice?
Tripadvisor memberikan penghargaan Travellers’ Choice kepada akomodasi, objek wisata, dan restoran yang terus mendapatkan ulasan positif dari wisatawan dan termasuk dalam 10% properti terbaik di Tripadvisor.

4.0
4,0 dari 5 lingkaran77 ulasan
Luar biasa
33
Sangat bagus
30
Biasa
14
Buruk
0
Sangat buruk
0

firman setya
Bandung, Indonesia183 kontribusi
5,0 dari 5 lingkaran
Jun 2019 • Keluarga
Pantai bersih tidak banyak sampah, ada permainan air juga . Banana, donut, gladiator dengan harga yang terjangkau. Buat anak-anak kecil cocok disini dibandingkan Pangandaran. Karena tenang tidak banyak orang sehingga mengawasi nya pun tidak terlalu sulit.
Ditulis pada 10 Juni 2019
Ulasan ini adalah opini subjektif dari anggota Tripadvisor, bukan dari Tripadvisor LLC. Tripadvisor melakukan pemeriksaan terhadap ulasan.

Jengajeng
Bandung, Indonesia254 kontribusi
5,0 dari 5 lingkaran
Apr 2019 • Teman
Kami bertiga mencoba Banana Boat di Pantai Batu Karas pada April 2019😅 Tarifnya 200rb/banana boat.

Sebenarnya, banana boat tersebut cukup untuk 7 org😊, jadi kami bertiga leluasa memilih tempat duduknya. Permainan air tersebut sangat aman dilakukan di sana, terutama karena didampingi guide yg sangat terampil😍

Pantainya sangat aman untuk permainan air yang lain seperti surfing dan berenang. Ketika kami berkunjung ke sana, suasana sangat ramai dan hanya beberapa turis asing yang berselancar di Pantai Batu Karas.

Kalau kami datang kembali ke Pantai Batu Karas, kami mau mencoba donut boatnya😂😂😂
Ditulis pada 2 Juni 2019
Ulasan ini adalah opini subjektif dari anggota Tripadvisor, bukan dari Tripadvisor LLC. Tripadvisor melakukan pemeriksaan terhadap ulasan.

Gita Tiara
Yogyakarta, Indonesia173 kontribusi
4,0 dari 5 lingkaran
Nov 2018 • Teman
Pantai dengan ombak yang tenang. Suasananya nyaman untuk bersantai di bawah rindangnya pepohonan. Selain berenang, aktivitas lain yang bisa dilakukan adalah berselancar dan berperahu. Tersedia juga beragam permainan air bagi yang bernyali. Terdapat batu-batu besar di sudut pantai, bagus untuk menjadi spot foto. Sekitaran pantai mudah dijumpai warung makan, penginapan, penjual pakaian, souvenir, dll. Lokasi parkir kendaraan tidak jauh dari pantai.
Ditulis pada 3 April 2019
Ulasan ini adalah opini subjektif dari anggota Tripadvisor, bukan dari Tripadvisor LLC. Tripadvisor melakukan pemeriksaan terhadap ulasan.

heri h
Tasikmalaya, Indonesia89 kontribusi
4,0 dari 5 lingkaran
Nov 2017 • Keluarga
Sayang jika ke Pangandaran melewatkan destinasi yang 1 ini
tidak seramai pangandaran namun buat anda yang hobby surfing
patut dicoba untuk menikmati ombaknya.
Ditulis pada 28 Oktober 2018
Ulasan ini adalah opini subjektif dari anggota Tripadvisor, bukan dari Tripadvisor LLC. Tripadvisor melakukan pemeriksaan terhadap ulasan.

Irnaldo I
Depok, Indonesia17 kontribusi
4,0 dari 5 lingkaran
Agu 2018 • Teman
Spot yg sangat bagus untuk anda yg hobi fotografer..Klau anda ingin berfoto di batu2 karang di sarankan memakai alas kaki khusus untuk mendaki, cz batu karang tsb tajam dan sangat licin.
Ditulis pada 16 Agustus 2018
Ulasan ini adalah opini subjektif dari anggota Tripadvisor, bukan dari Tripadvisor LLC. Tripadvisor melakukan pemeriksaan terhadap ulasan.

Muh R
Bandung, Indonesia234 kontribusi
5,0 dari 5 lingkaran
Feb 2018 • Teman
Pantai batu karas salah satu pantai terbaik dijawa barat. Bisa dipake semua olahraga air dan bagus buat dipakai spot foto.
Ditulis pada 9 Februari 2018
Ulasan ini adalah opini subjektif dari anggota Tripadvisor, bukan dari Tripadvisor LLC. Tripadvisor melakukan pemeriksaan terhadap ulasan.

Alan A
5 kontribusi
5,0 dari 5 lingkaran
Jan 2018 • Teman
pantai ini terkesan lebih bersih dibanding pantai pangandaran, ombaknya juga tdk terlalu besar, sehingga aman buat berenang. kalau mau makan seafood, tinggal nyeberang sedikit, ada banyak pilihan resto seafood dibatukaras sini. yang paling rame restoran kang ayi.
Ditulis pada 13 Januari 2018
Ulasan ini adalah opini subjektif dari anggota Tripadvisor, bukan dari Tripadvisor LLC. Tripadvisor melakukan pemeriksaan terhadap ulasan.

Darius S
Bandung, Indonesia144 kontribusi
4,0 dari 5 lingkaran
Sep 2017 • Keluarga
Akan butuh waktu seharian untuk mengeksplorasi wilayah wisata batukaras, mulai dari hutan mangrove nya, pantai utama, dan wisata tepi sungainya yang tersedia di kalaras dan shane josa sangat luar biasa.
Khusus mengenai pantainya pasirnya agak hitam dan lebih gelap dibanding Pangandaran tetapi lapak pedagang baju dan mie bakso tidak menghalangi pantai ini, para pedagang teratur berjualan dekat tempat parkir.
Hotel di pantai ini, terutama wilayah tepi sungai juga menarik dan memiliki kesan tersendiri.
Ada warung nasi (menu semi warteg) di jalan pantai indah kira-kira dekat perempatan sanghiangkalang harganya sangat masuk diakal, dan sambal merahnya maknyuss.
Ditulis pada 29 Oktober 2017
Ulasan ini adalah opini subjektif dari anggota Tripadvisor, bukan dari Tripadvisor LLC. Tripadvisor melakukan pemeriksaan terhadap ulasan.

adwiastiti
55 kontribusi
5,0 dari 5 lingkaran
Des 2016
Suasana pantai cukup teduh & tenang, kecuali pada saat-saat liburan, sangat cocok untuk bersantai dan berselancar. dibandingkan pantai pangandaran yang menurut saya sudah terlalu crowded dan hingar bingar, lebih preer menikmati masa liburan ke pantai ini walaupun tempat makan terbatas. untuk menikmati sajian seafood tetap pangandaran juara.
Ditulis pada 25 September 2017
Ulasan ini adalah opini subjektif dari anggota Tripadvisor, bukan dari Tripadvisor LLC. Tripadvisor melakukan pemeriksaan terhadap ulasan.

langitarrahim
12 kontribusi
5,0 dari 5 lingkaran
Feb 2017 • Sendiri
Tidak dapat dilupakan kesan saya menginjakkan kaki di pasir batu karas
Saya masih ingat ketika buih-buih ombak menerjang jari kakiku
Blajar surfing bersama rekan rekan surfer di sana dan melepaskan penatnya tugas akhir. Alhamdulillah batu karas menjadi tempat saya mendapatkan inspirasi untuk skripsi
Ditulis pada 24 Agustus 2017
Ulasan ini adalah opini subjektif dari anggota Tripadvisor, bukan dari Tripadvisor LLC. Tripadvisor melakukan pemeriksaan terhadap ulasan.

Menampilkan 1-10 dari 66 hasil
*Kemungkinan akan terjual habis: Berdasarkan data pemesanan Viator dan informasi dari penyedia selama 30 hari terakhir, kemungkinan pengalaman ini akan terjual habis melalui Viator, sebuah perusahaan Tripadvisor.
Apakah ini daftar Tripadvisor Anda?
Anda pemilik atau pengelola properti ini? Klaim daftar Anda secara gratis untuk meninjau serta memperbarui profil, dan masih banyak lagi.
Klaim daftar Anda

Pantai Batu Karas (Batukaras, Indonesia) - Review - Tripadvisor

RestoranPenerbanganCerita WisataKapal Pesiar