Philippine Airlines (PR) adalah maskapai nasional Filipina. Bersama anak perusahaanya PAL Express (2P), maskapai ini terbang ke sekitar 75 tujuan di Filipina, dan juga titik-titik lain di Asia dan Australia, Pasifik Selatan, Timur Tengah, Eropa, dan Amerika Utara. Hub utama maskapai ini berlokasi di Bandara Internasional Ninoy Aquino (MNL) di Manila dan hub sekundernya di Bandara Internasional Mactan-Cebu (CEB) di Cebu. Armadanya terdiri dari konfigurasi dua kabin (Kelas Bisnis dan Kelas Ekonomi) dan tiga kabin (Kelas Satu, Kelas Bisnis dan Kelas Ekonomi). PAL Express memiliki konfigurasi satu kabin (Kelas Ekonomi) dan dua kabin (Kelas Ekonomi Premium dan Kelas Ekonomi).